Salah satu cara melawan virus corona yaitu imun tubuh yang kuat. Imun bisa terbentuk dari perasaan bahagia atau senang dan menghindari stres. Nah, liburan menjadi cara untuk mencari kebahagian dan membentuk imun tubuh yang kuat.
Namun demikian, liburan di tengah pandemi penuh risiko penularan. Sebab, tempat wisata biasanya dipenuhi orang dan susah untuk menjaga jarak agar tak tertular virus. Namun demikian, liburan sesekali juga diperlukan ketika sudah sangat lama berdiam diri di rumah.
Liburan yang aman saat ini yaitu berbasis alam atau outdoor. udara selalu berganti dan tidak terkurung seperi ruangan berpendingin udara atau AC. Maka, liburan seperti naik gunung mungkin bisa menjadi pilihan.
Selain itu, untuk menghindari kerumunan hindari tempat yang sedang viral. Sebab, tempat tersebut pasti ramai dikunjungi orang. Carilah tempat yang nyaman dan jauh dari kerumunan.
Selanjutnya, liburan disarankan jangan di hari libur atau akhir pekan. Waktu tersebut akan ramai didatangi orang karena sedang tidak bekerja. Usahakan libur hari kerja biasa dengan mengambil cuti dari kantor atau saat libur kuliah di weekdays.
Penulis : Lutvinda Bariq Mahasiswa Stisip Widuri