Faktual.id
RAGAM INFO

Waspada Erupsi Gunung Sinabung, Mengeluarkan Larva Pijar !

Gunung sinabung kembali erupsi, tak hanya memuntahkan awan panas, Gunung Sinabung di Sumatera Utara juga sempat memuntahkan lava pijar pada Kamis (29/10/2020), malam. Sebelumnya gunung sinabung meletus pada juni 2019. Kini kembali memuntahkan awan panas dan lava pijar.

Momen peristiwa itu sempat diabadikan lewat gambar foto oleh tim Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Dalam foto tersebut, tampak cahaya merah yang diketahui berupa lava panas itu meleleh meluncur dari puncak gunung ke bawah badan Gunung Sinabung.

Perisitiwa itu terjadi sekitar pukul 22.24 WIB.

“Guguran lava pijar dengan jarak luncur 1.000 meter dari puncak ke arah timur tenggara,” kata Kepala PVMBG Kasbani melalui pesan singkat, Jumat (30/10/2020).

Menurut Kasbani, pada Jumat (30/10/2020) siang, sekitar 12.30 WIB, terpantau awan panas guguran (APG) masih dimuntahkan Gunung Sinabung.

Namun, jarak luncur kali ini lebih jauh dari muntahan sebelumnya.

“Jarak luncur 2.500 meter ke  arah timut tenggara,” kata Kasabani.

Awan tersebut bertiup seiring embusan angin ke Timur Tenggara.

Sekitar pukul 14.10 WIB, jarak muntahan awan panas guguran terlihat berkurang dengan jarak luncuran 2.000 meter ke arah Timur Tenggara.

“Arah anginnya ke timur tenggara,” ucap dia.

Sebelumnya, Penyelidik Bumi PVMBG Badan Geologi yang juga sebagai Ketua Tim Tanggap Darurat Gunung Sinabung Priatna mengatakan bahwa awan panas ini terjadi sejak 25 Oktober 2020.

“Hingga hari ini telah terjadi 6 kali.  Jarak luncuran 1.500 sampai dengan 2.500 meter,” kata Priatna.

 

“Tulisan ini adalah bagian dari tugas dan pembelajaran kelas Manajemen Media Digital. Apabila ada kesalahan atau kekurangan mohon dimaafkan” – Siti Khofiyah MMD6

 

Sumber

Related posts

Ini Dia Daftar Mobil Dan Motor Yang Nanti Boleh Isi Pertalite

Tim Kontributor

Seiring Peningkatan Kematian, Pejabat di New Delhi Instruksikan Untuk Menebang Pohon Di Taman Kota Untuk Proses Kremasi Korban Covid-19

Tim Kontributor

Vanessa Angel Dan Suaminya Meninggal Dalam Kecelakaan Di Tol Arah Surabaya

Tim Kontributor

Leave a Comment