Kabar gembira, Slipknot akan hadir di Indonesia bagi Anda para penggemar musik cadas. Anda akan bisa menikmati penampilan band metal tersebut.
Setelah tertunda di 2020 karena covid-19, Hammersonic dipastikan bakal digelar pada 2021. Festival musik cadas itu juga berjanji mendatangkan Slipknot. Seperti diketahui, penyelenggaraan festival Hammersonic terpaksa ditunda untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
Festival tersebut rencananya digelar pada 27-28 Maret 2020. Hammersonic rencananya digelar di Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta Utara pada 27-28 Maret 2020. Festival ini akan menampilkan sederet musisi luar dan dalam negeri seperti Slipknot, Amon Amarth, Burgerkill, Trivium, dan Polaris.
Gimana nih para penikmat musik metal? Kalian bakal hadir, tidak? Atau hanya mendengar cerita dari teman. Sumber
“Tulisan ini adalah bagian dari tugas dan pembelajaran kelas Manajemen Media Digital. Apabila ada kesalahan atau kekurangan mohon di maafkan” Ilham Kadar /MMD4.