Faktual.id
RAGAM INFO

Bos AirAsia Tony Fernandes Dikaruniai Putri

CEO AirAsia Tony Fernandes kembali menjadi seorang ayah. Pria 57 tahun itu turun ke media sosial untuk memperkenalkan putrinya yang baru lahir.

Sang putri diberi nama Aliyah Ena. Ia juga mengumumkan kelahiran sang putri melalui unggahan di LinkedIn. Pengusaha Malaysia itu juga berbagi kisah saat dikaruniai anak. Termasuk soal pandemi COVID-19 yang dianggapnya jadi positif dan negatif setelah sang putri lahir.

“Jadi, inilah sesuatu yang membuatmu sedikit tersenyum. Covid telah membawa banyak kejutan negatif tetapi di sini ada yang positif. Saya jadi seorang ayah lagi, saya memiliki dua anak yang paling menakjubkan dan sekarang kami memiliki anak ketiga. Aliyah Ena, selamat datang di dunia. AirAsia terlahir kembali sebagai perusahaan digital dan gaya hidup dan saya terlahir kembali sebagai ayah. Senang memiliki tiga anak yang luar biasa. Saya diberkati. P/s: Perhatikan senyumnya karena ayah memiliki perut yang nyaman,” tulis CEO AirAsia tersebut.

Pengumuman dari Tony Fernandes itu sejauh ini telah menerima lebih dari 15 ribu reaksi dan 2 ribu komentar. Tony Fernandes dan mantan istrinya memiliki seorang putri berusia 27 tahun dan seorang putra berusia 20 tahun. Dia dan kekasihnya, Chloe menikah pada Oktober 2017.

Tak cuma mengumumkan dikaruniai anak, Tony Fernandes juga sebelumnya bikin heboh karena aksi lucunya di Instagram. Ia ikutan heboh Squid Game.

“Seseorang menandai saya dan melihat video lucu ini. Menonton Squid Game yang membuat dunia menjadi gila. Pertunjukan yang brilian,” tulisnya dalam unggahan tersebut.

Dalam postingannya itu, Tony Fernandes juga menganggap Squid Game akrab dengan dirinya sebagai CEO AirAsia yang dianggap telah melalui banyak permainan dan bertahan.

“Memulai maskapai penerbangan yang dililit utang tepat setelah 9/11, SARS, flu burung, tsunami dan gempa bumi dan Covid. Dan sekarang kita berada dalam permainan bola baru dari e-niaga, logistik, pengiriman jarak jauh, fintech, pendidikan online.” Disarikan oleh MSLP
Sumber

Related posts

MACAM MACAM SIMAKSI DAN PARA PENJAHAT KONSERVASI

Tim Kontributor

Munarman Bawa-bawa soal Habib Rizieq

Tim Kontributor

Mahfud MD Minta Proses Hukum Berjalan, Surya Paloh Tantang Kejagung.

Tim Kontributor

Leave a Comment