Faktual.id
RAGAM INFO

AC Milan Kalah Lagi di Liga Italia Musim Ini

AC Milan kalah lagi di Liga Italia musim ini. Rossoneri seperti kehabisan bensin dalam perjalanannya menuju puncak klasemen.

Milan menjamu Sassuolo di San Siro dalam lanjut Liga Italia. Tim besutan Stefano Pioli ini sempat unggul duluan lewat gol Alessio Romagnoli.

Sassuolo pada akhirnya mampu membalikkan keadaan dengan merobek gawang Milan tiga kali. Gol-gol I Neroverdi dicetak lewat Gianluca Scamacca, bunuh diri Simon Kjaer, dan Domenico Berrardi, yang membuat skor akhir menjadi 3-1.

Hasil ini menandai bahwa Milan sudah gagal menang dalam tiga laga terakhirnya di Liga Italia. Milan sebelumnya bermain imbang 1-1 dengan Inter Milan dan dibekuk Fiorentina 4-3.

Milan memang masih bercokol di posisi kedua klasemen Liga Italia, tapi jaraknya kini melebar menjadi tiga poin dari Napoli selaku peringkat pertama. Rossoneri tampaknya sudah kehabisan bensin mendekat akhir putaran pertama.

Hal tersebut mungkin dipicu dengan kurangnya amunisi di lini depan setelah Samu Castillejo, Ante Rebic, dan Olivier Giroud mulai cedera. Milan juga kehilangan salah satu bek kanan andalannya, Davide Calabria.

“Kami kurang ketajaman karena kami membuat terlalu banyak kesalahan. Kami memiliki begitu banyak peluang yang tidak kami manfaatkan karena pilihan-pilihan yang salah,” kata Pioli dikutip dari Football-Italia.

Milan besutan Pioli memang kerap bermasalah di pertengahan musim setelah lari kencang sejak awal musim. Hal tersebut membuat mereka gagal meraih Scudetto musim lalu dan harus puas finis di posisi kedua.

Milan masih harus berhadapan dengan Napoli sebelum jeda musim dingin. Pioli harus segera mengatasi masalah timnya jika tak mau digebuk Partenopei jelang pergantian tahun.
Sumber

Related posts

Hari Guru Nasional, Upah Minimum Guru Honorer

Tim Kontributor

Anies, Prabowo serta Gatot Masuk Pencari Capres Saran Partai Ummat

Tim Kontributor

Ini Cara Ghisca Debora Tipu Tiket Konser Coldplay 15 Miliar, Uang Dipindahkan ke Luar Negeri

Tim Kontributor

Leave a Comment